Ibas KIH-KMP Berdamai Karena Kesadaran Anggota DPR

Selasa, 18 November 2014 00:00

Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas mengatakan terjalinnya perdamaian antara Koalisi Merah Putih (KMP) dan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) merupakan peristiwa yang patut disyukuri.

"Saya mengajak semua untuk bersyukur karena bisa menyelesaikan problem," kata Ibas di Gedung Nusantara IV, Kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (17/11/2014).

Dengan demikian, lanjut dia, fraksi-fraksi dari kedua belah pihak bisa saling menghargai dan menghormati. Serta membangun kepercayaan satu sama lain dalam penyelesaian seluruh persoalan. Tak hanya itu, DPR RI ke depan akhirnya bisa berfungsi dengan baik dan mulai dapat bekerja melaksanakan fungsi serta tugasnya.

"Ini kerja seluruh anggota Dewan karena semua memiliki kesadaran untuk menyelesaikan ini dan meninggalkan kepentingan sempit karena ada pekerjaan bersama. Ini harus kita lihat dan syukuri bersama," jelas putra bungsu mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut.

Perwakilan KIH yakni Pramono Anung dan Olly Dondokambey serta perwakilan KMP, Hatta Rajasa dan Idrus Marham bersama-sama meneken nota kesepahaman siang ini. Sementara, 10 ketua fraksi DPR turut menyaksikan proses tersebut islah tersebut.

"Dengan begitu, tanpa ada Koalisi Merah Putih (KMP) dan Koalisi Indonesia Hebat, yang ada DPR yang satu," kata Ketua DPR RI Setya Novanto di Gedung Nusantara  IV, Kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, hari ini.

Berita Lainnya

Nasional

Putu Supadma Rudana: Pentingnya Hubungan Bilateral, Parlemen Indonesia-Armenia Sepakat Saling Dukung Pencapaian SDGs

Nasional

Indonesia Akan Contoh Kesuksesan Industri Pariwisata di Kroasia

Nasional

Ancaman Krisis Pangan di Depan Mata, Bambang Purwanto Lakukan Antisipasi

Nasional

Anggota DPR RI Partai Demokrat Berikan Materi Literasi Keuangan Pada Pelaku UMKM

Nasional

BKSAP: Kebudayaan Nasional Indonesia Berkontribusi pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan

Nasional

Putu Supadma Minta Kepolisian Segera Pastikan Penyebab Terjadinya Kebakaran Museum Nasional

Nasional

Terjadi Kebakaran di Museum Nasional, Komisi X Pertanyakan Komitmen Penerapan SOP Proteksi

Nasional

Herman Khaeron Sosialisasikan Dana Bergulir LPDB-KUMKM Kementerian Koperasi UKM 2023 di Indramayu

Berita: Nasional - Putu Supadma Rudana: Pentingnya Hubungan Bilateral, Parlemen Indonesia-Armenia Sepakat Saling Dukung Pencapaian SDGs •  Nasional - Indonesia Akan Contoh Kesuksesan Industri Pariwisata di Kroasia •  Nasional - Ancaman Krisis Pangan di Depan Mata, Bambang Purwanto Lakukan Antisipasi •  Nasional - Anggota DPR RI Partai Demokrat Berikan Materi Literasi Keuangan Pada Pelaku UMKM •  Nasional - BKSAP: Kebudayaan Nasional Indonesia Berkontribusi pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan •  Nasional - Putu Supadma Minta Kepolisian Segera Pastikan Penyebab Terjadinya Kebakaran Museum Nasional •  Nasional - Terjadi Kebakaran di Museum Nasional, Komisi X Pertanyakan Komitmen Penerapan SOP Proteksi •  Nasional - Herman Khaeron Sosialisasikan Dana Bergulir LPDB-KUMKM Kementerian Koperasi UKM 2023 di Indramayu •