Jakarta - Wakil Ketua Komisi III DPR dari Fraksi Partai Demokrat, Benny K.Harman, menyatakan bahwa keputusan DPR yang mengesahkan Komjen (Pol) Budi Gunawan sebagai Kapolri akan menyisakan masalah buat Pemerintahan Joko Widodo.
"Ini bisa saja akan membuka ruang impeachment. Karena pemerintah mengangkat seseorang yang bermasalah," kata Benny di Jakarta, Kamis (15/1), usai rapat paripurna DPR.
Menurutnya, sumpah jabatan presiden adalah melaksanakan konstitusi dengan benar.
"Bisa dianggap presiden melanggar konstitusi dengan mengangkat tersangka jadi kapolri. Sumpah jabatannya kan untuk menegakkan hukum setegak-tegaknya dan seadil-adilnya," kata dia.
Untuk diketahui, Rapat Paripurna DPR RI sudah menyetujui Budi Gunawan sebagai Kapolri menggantikan Sutarman yang akan pensiun pada Oktober mendatang. Dari semua fraksi, hanya satu fraksi yang meminta penundaan pengesahan. Yakni Fraksi Partai Demokrat, yang menilai status tersangka Budi Gunawan harus ditanggapi dengan penundaan proses pengesahan Kapolri baru.
Sumber : beritasatu.com